Jumat, 17 April 2015

kasus pelanggaran HAM


2. Kasus Marsinah

Kasus Marsinah terjadi pada tanggal 3-4 Mei 1993. Peristiwa ini berawal dari aksi mogok yang dilakukan oleh Marsinah dan buruh PT CPS. Mereka menuntun kepastian pada perusahaan yang telah melakukan PHK mereka tanpa alasan. Setelah aksi demo tersebut, Marsinah malah ditemukan tewas 5 hari kemudian. Ia tewas di kawasan hutan Wilangan, Nganjuk dalam kondisi mengenaskan. Penyelidikan masih belum menemukan titik terang hingga sekarang.
. Kasus Pembunuhan Munir

Sampai sekarang, kasus pembunuhan Munir masih belum bisa diselesaikan. Munir merupakan seorang aktivis yang banyak menangani permasalahan hak asasi lain. Ia kemudian meninggal dalam perjalanan di pesawat saat akan menuju kota Amsterdam, Belanda. Kejadian ini pun membuat gempar. Banyak spekulasi yang bermunculan jika Munir tewas diracun atau dibunuh oleh golongan tertentu. Beberapa saksi tidak memberi keterangan yang jelas hingga akhirnya penyelidikan dihentikan beberapa tahun berselang.
inilah contoh kasus pelanggaran HAM yang pernah terjadi. Saya sangat ngeri dengan perilaku manusia yang ternyata bisa sangat kejam dan maap..bisa melebihi kejamnya seekor binatang. Tidak ada rasa kasihan sedikitpun. semua itu atas nama kekuasaan dan kekayaan..Naudzubillah..semoga kita terhindar dari hal-hal seperti itu.
Caranya menurut saya dengan selalu mengingat Allah SWT sebagai pelindung kita..selalu ingat bahwa Allah SWT selalu melihat kita, selalu melihat tingkah laku kita..baik dan buruk. Apakah kita tidak malu ketika kita melakukan sesuatu yang tidak baik atau tidak sesuai dengan ajaran allah, Allah melihat tingkah laku kita??malulah..
Saat ini budaya malu sudah sangat terkikis dalam masyarakat kita. Kita mungkin lupa atau mungkin ada yang tidak tahu, bahwa rasa malu akan menghindarkan kita dari perbuatan yang tidak baik.
Malu apabila datang terlambat, malu jika terlambat mengumpulkan tugas, malu ketika tidak mengerjakan tugas dengan baik, malu ketika kita tidak mengerjakan ulangan dengan jujur. KARENA ALLAH SWT SELALU MELIHAT KITA DIMANAPUN DAN KAPANPUN. DI UJUNG DUNIA ATAU PUN DILUBANG SEMUT KITA BERSEMBUNYI, ALLAH SWT AKAN SELALU BISA MELIHAT KITA. KARENA ALLAH YANG MENCIPTAKAN KITA. TIDAK ADA YANG LUPUT DARI PENGLIHATANNYA.
Semoga tulisan saya ini bisa selalu mengingatkan saya terutama, dan kita semua untuk selalu berbuat baik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar